Rabu, 13 April 2011

We are traders not gamblers

Buku karangan ellen may ini merupakan buku yang wajib dibaca bagi seorang pialang saham atau pialang valuta asing di seluruh dunia. Tentu dalam tulisan yang saya akan sajikan disini bukan untuk mengupas dan membahas tentang buku ini. Saya hanya tertarik oleh judul karangan Ellen may yang melegenda itu,kenapa saya tertarik? Investasi yang bergerak dibidang perdagangan saham dan valuta asing saat ini di Indonesia telah menjadi instrument investasi yang paling menakutkan sekaligus paling dicari oleh kalangan investor di Indonesia. Sudah menjadi suatu rahasia umum di kalangan investor atau pemodal bahwa investasi saham dan valuta asing telah memiliki suatu cerita yang beragam dan kebanyakan yang tersiar diluar adalah banyak nasabah atau investor yang mengalami kerugian yang sangat besar saat berinvestasi dibidang ini.
 

Di sisi yang lain investasi ini bukannya malah sepi dari peminat tapi justru dari tahun ke tahun semakin berkembang pesat. Tentu perkembangan ini berbanding lurus dengan semakin banyaknya pemodal atau investor yang berinvestasi atau menginvestasikan modalnya di bidang ini.
 

Suatu fenomena yang menarik dimana disaat informasi atau berita di luar yang menyatakan banyak investor yang mengalami kerugian modalnya tapi di saat yang sama banyak investor yang menanamkan modal di investasi ini. Apakah investasi ini menyajikan seuatu yang sangat menarik sehingga mesti banyak yang mengalami kerugian tetap saja tidak menyurutkan nyali dan keinginan investor untuk terus berinvestasi di bidang ini?
 

Berdasarkan teori sebab akibat maka investasi ini harus kita liat dari sudut pandang yang berbeda sehingga dapat di tarik suatu jawaban yang paling masuk akal atas fenomena yang terjadi saat ini di kalangan investor tentang investasi ini.
 

Di amerika dan eropa investasi ini telah mengalami perkembangan yang sangat signifikan, dimana bukan kalangan menengah ke atas saja yang menggeluti bidang ini tapi juga orang orang menengah ke bawah pun ikut merasakan nikmatnya investasi ini. Bagaimana tidak menarik??? Berikut ini saya sajikan kelebihan investasi ini :
 

1.Bersifat fleksible
Seorang investor bebas untuk menarik dana yang di investasikan kapan saja tanpa dipotong oleh pajak keuntungan dan cukup biaya transaksi yang dilakukan saja dan itu pun nilainya sangat kecil
2.bersifat universal
fluktuasi yang terjadi ini tersaji secara real time dan seorang nasabah bisa melihat dimanapun dan melalui media apapun serta memiliki nilai yang sama sehingga tidak ada rasa curiga dan kuatir akan keamanan berinvestasi di pasar saham dan valuta asing.
3.Keuntungan yang besar
Seorang investor jika beli nilai suatu mata uang dan nilai mata uang tadi naik maka investor akan mendapatkan keuntungan yang sangat besar, bahkan bisa lebih besar dari modal yang di investasikan.
4.Dasar analisa yang jelas dan akurat
Ada analisa teknikal,analisa fundamental,analisa grafik dan banyak lagi
 

Jika dilihat dari kelebihan yang disajikan diatas, tentu kita semua pasti setuju alasan apa yang mendorong investor untuk berinvestasi di bidang ini. Terus kesalahan ada dimana sehingga berdasarkan informasi atau kabar di luar yang mengatakan banyak investor yang mengalami kerugian di bidang ini?
Jawabannya ada pada judul buku karya Ellen may “we are traders not gamblers”……….
 

Maksudnya??????
 

Sering kali investor mengabaikan prinsip dasar investasi yaitu semakin besar modal maka semakin besar tingkat keuntungan….semakin kecil modal semakin besar punya resiko yang akan timbul.
Hebatnya lagi hampir semua investor di Indonesia merubah prinsip dari tadi menjadi semakin kecil modal maka semakin besar keuntungan dan resiko menjadi minimal…….Edaaaaan khan???
Sehingga hasilnya bisa kita tebak,banyak investor yang pada akhirnya mengalami kerugian dan bahkan mengalami kebangkrutan saat berinvestasi di bidang ini. Bukan investasi ini yang memberikan hasil yang seperti itu tapi karena investor tidak memposisikan diri sebagai traders yang memahami betul prinsip dasar investasi yang sehat dan benar tapi investor lebih condong menjadi seorang spekulan atau gamblers dalam berinvestasi di bidang ini !!!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cna certification